Jurusan Akuntansi PNM Borong 6 Juara di Ajang Olimpiade Akuntansi Vokasi VI Tahun 2023

OAV-1

Wakil Direktur III PNM berfoto bersama pembina dan mahasiswa PNM peraih Juara di OAV VI.

 

PNM – Mahasiswa Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Madiun (PNM) berhasil memborong sejumlah prestasi nasional dalam Simposium Nasional Akuntansi Vokasi (SNAV) XI dan Olimpiade Akuntansi Vokasi (OAV) VI pada 25-27 Juli 2023. Tepatnya, sebanyak enam kategori juara pada OAV VI berhasil dibawa pulang oleh tim Jurusan Akuntansi PNM dari ajang yang bertempat di Politeknik Negeri Balikpapan tersebut.

SNAV dan OAV merupakan ajang kompetensi bidang akuntansi tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Badan Koordinasi Kemahasiswaan (BAKORMA) Politeknik se-Indonesia untuk Jurusan Akuntansi Vokasi. SNAV menjadi ajang kompetisi Karya Tulis Ilmiah Dosen Jurusan Akuntansi Vokasi yang menjadi wadah mendiseminasikan hasil penelitian atau riset di bidang Akuntansi, sedangkan OAV merupakan ajang kompetisi mahasiswa Jurusan Akuntansi Politeknik se-Indonesia yang bertujuan untuk mencari dan mempersiapkan bibit-bibit calon akuntan profesional.

Olimpiade Akuntansi Vokasi ke-VI tahun 2023 ini mengambil tema "Era Baru Akuntansi - Teknologi, Sustainability dan Pasca Pandemi". Terdapat lima kategori lomba dalam OAV 2023, di antaranya Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKI), Lomba Cerdas Cermat Akuntansi (CCA), Lomba Dexagon War, Lomba Poster, dan Lomba Konten Video.

Amri Amrullah, S.E., M.Akt. selaku salah satu dosen pembimbing menyebutkan bahwa tim Jurusan Akuntansi PNM mengirimkan enam mahasiswa untuk mengikuti lomba Cerdas Cermat Akuntansi dan lomba Dexagon War yang digelar secara luring di Politeknik Negeri Balikpapan. Sedangkan anggota tim lainnya mengikuti Lomba Poster dan Lomba Konten Video yang dilaksanakan secara daring.

Tahun ini merupakan OAV kedua yang diikuti tim Jurusan Akuntansi PNM setelah pandemi usai. Tahun 2022 lalu PNM mengirimkan delegasi untuk mengikuti OAV di Politeknik Negeri Malang namun tidak membawa pulang piala. Meski begitu, kondisi tersebut justru menjadi pembelajaran dan pengalaman berharga bagi tim PNM sebagai bekal untuk mengikuti perlombaan berikutnya. “Dari lomba di Malang kami evaluasi apa yang kurang, apa yang harus dilakukan dan dipenuhi, lalu kami lakukan pada tahun ini,” jelas Amri.

OAV-2

 Pembina dan mahasiswa PNM peraih Juara berfoto bersama usai acara OAV VI.

Usaha tersebut berbuah manis. Tim Jurusan Akuntansi PNM berhasil memborong enam juara dari rencana awal yang hanya menargetkan setidaknya tiga juara.

Lebih lanjut, Amri menuturkan bahwa agar terbentuk regenerasi maka mahasiswa yang ikut lomba tahun ini rencananya tidak diikutsertakan pada lomba tahun depan. “Kakak tingkat yang sekarang berlomba, tahun depan memiliki tugas sebagai pembimbing untuk membantu dosen dalam memberikan tips ke adik tingkatnya,” terangnya.

Strategi tersebut telah diterapkan kepada mahasiswa yang mengikuti OAV tahun 2022 kepada mahasiswa tim OAV PNM tahun ini. “Tahun ini pun seperti itu. Tahun lalu OAV di Malang juga ada enam mahasiswa yang kami berangkatkan di Malang, tiga di antaranya kami libatkan menjadi pembimbing di sini,” jelas Amri.

Selain mendapatkan tips dari kakak tingkat, tim OAV PNM juga dibimbing oleh tim dosen pengajar untuk membantu persiapan OAV 2023. Di antaranya ialah oleh Amri Amrullah, S.E., M.Akt.; Mukti Prasaja, S.E., M.Si.; Permatasari Cahyaningdyah, S.E., M.Sc.; Ulfa Rahmawati, S.E., M.Sc.; Gemelthree Ardiatus Subekti, S.A., M.A.; dan Koerniawan Dwi Wibawa, S.ST., M.S.A.

Terkait OAV, Amri mempunyai dua harapan besar. Pertama, ia berharap untuk ke depannya tim Jurusan Akuntansi PNM dapat meraih gelar Juara Umum. Serta kedua, PNM dapat menjadi tuan rumah OAV pada 2025 nanti. “Harapannya dua itu sih, bisa menjadi Juara Umum dan bisa menjadi tuan rumah,” tutur Amri.

Dengan menjadi tuan rumah, Amri berharap masyarakat luas dapat mengenal Madiun, khusunya Politeknik Negeri Madiun. “Dua tahun ini target kami cuma eksistensi PNM dari sisi peserta. Ke depannya, dari sisi perserta sudah mulai ada perhatian, maka selanjutnya dari sisi penyelenggara, pengin jadi penyelenggara.” Pungkasnya.

Berikut daftar prestasi yang diraih oleh tim Jurusan Akuntansi PNM di ajang Olimpiade Akuntansi Vokasi (OAV) VI tahun 2023:

1. Juara 3 Cerdas Cermat Akuntansi:

- Yunita Dwi Rahmawati / Akuntansi Perpajakan

- Fatia Sabrina / Prodi Akuntansi Perpajakan

- Elsa Pujiyanti / Prodi Akuntansi

2. Juara 1 Poster Terinformatif / Judul: "Strive For Understanding Technology Education In The New Era Of Post Pandemic Accounting”:

- Wamastri Eriati Mahdiyah / Prodi Akuntansi

- Amalia Kulsum / Prodi Akuntansi

3. Juara 2 Poster Terkreatif / Judul: "Vocational Synergy With Society 5.0 Creates Competent Accountants":

- Aldiansyah Putranto / Prodi Akuntansi

- Attaya Ramadani / Prodi Akuntansi Perpajakan

4. Juara 2 Poster Tersolutif / Judul: "Challenges of Accounting Vacational Education in the Modern Era":

- Ridhi Agustina / Prodi Akuntansi

- Zuhrotul Latifah / Prodi Akuntansi

5. Juara 2 Konten Video Teredukatif / Judul: "Transformasi Vokasi Akuntansi":

- Meiliyana Susanti / Prodi Akuntansi

- Berliana Tiara Putri / Prodi Akuntansi

- Annisa Zulfaa Saidah / Prodi Akuntansi

6. Juara 2 Konten Video Tercinematic / “BALANCE“:

- An nisa Rahmadhani / Prodi Akuntansi

- Yudha Nauval P.P / Prodi Akuntansi Perpajakan

- Imaniar Septiani Rais / Prodi Akuntansi Perpajakan

*(Tim Humas/PIP PNM)