Hari ke 6 Porseni Politeknik XIII PNM Sabet 4 Medali Perunggu Cabor Pencak Silat dan Taekwondo

Medali Perunggu Pencak Taekwondo

Madiun – Senin (18/7), Politeknik Negeri Madiun (PNM) berhasil menyabet total empat medali perunggu dari Cabang Olahraga (Cabor) Pencak Silat dan Taekwondo. Capaian tersebut diraih kontingen PNM pada hari keenam gelaran Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Politeknik XIII Banjarmasin 2022 setelah sebelumnya meraih Juara 2 pada Cabang Seni Baca Puisi. Perolehan empat medali perunggu itu berasal dari dua Nomor Pertandingan Pencak Silat dan dua Nomor Pertandingan Taekwondo.

Pertandingan Cabor Pencak Silat dilaksanakan pada Minggu (17/7) dan penyerahan medali dilakukan pada hari ini, Senin (18/7). Dua Nomor Pertandingan yang diikuti kontingen PNM yaitu Pencak Silat Kelas C (>55 - 60Kg) Putri oleh Vibrya Kiky Putri Purnama (Teknik Perkeretaapian) dan Pencak Silat Kelas B (>50 - 55Kg) Putra oleh Arfian Renaldi (Teknik Perkeretaapian).

Sedangkan pertandingan dan penyerahan medali untuk Cabor Taekwondo dilakukan pada hari ini, Senin (18/7). Dua Nomor Pertandingan yang diikuti kontingen PNM yaitu Taekwondo Pomsae Individu Putri oleh Alfina Nur Handayani (Teknik Perkeretaapian) dan Taekwondo Pomsae Beregu Putri oleh Danisa Faradila Sandy Widyawati (Akuntansi), Emanila Sukmarini (Akuntansi Perpajakan), dan Feby Khoirunnisa (Teknik Perkeretaapian).

Porseni Politeknik adalah gelaran dua tahun sekali dan merupakan titik kulminasi kegiatan olahraga dan seni guna meningkatan dan mengembangan prestasi olahraga serta seni mahasiswa Politeknik se-Indonesia. Semoga PNM dapat terus memperoleh hasil terbaik dan semakin berprestasi dalam Porseni maupun berbagai kegiatan lainnya. *(Tim Humas/PIP PNM)