PNM Selenggarakan Program VSGA Kerja Sama dengan Kominfo

VSGA

Madiun – Senin (25/7), Politeknik Negeri Madiun (PNM) bekerja sama dengan Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kominfo menyelenggarakan Program VSGA (Vocational School Graduate Academy). VSGA merupakan program pelatihan intensif dan sertifikasi berbasis kompetensi nasional. Program tersebut berlangsung secara daring mulai tanggal 18 Juli sampai dengan 29 Agustus 2022.

VSGA merupakan salah satu dari delapan academy yang menjadi bagian Digital Talent Scholarship (DTS) tahun 2022. Program VSGA yang diselenggarakan PNM memiliki empat skema pelatihan dan diikuti oleh 150 peserta. Para peserta merupakan lulusan SMK/Sederajat, D-III, dan D-IV yang belum bekerja dengan latar belakang pendidikan sesuai skema pelatihan yang dipilih.

Berikut empat skema pelatihan Program VSGA PNM yang terdiri dari lima kelas dengan jumlah peserta per kelas masing-masing 30 orang:
- Junior Web Administratition (1 kelas)
- Junior Mobile Programming (1 kelas)
- Junior Web Developer (1 kelas)
- Graphic Design (2 kelas)

Adanya program VSGA diharapkan dapat meningkatkan kompetensi lulusan Pendidikan Vokasi. Program ini pun berupaya untuk mengurangi angka pengangguran dan mampu memenuhi kebutuhan tenaga terampil di bidang teknologi di Indonesia. *(Tim Humas/PIP PNM)