Politeknik Negeri Madiun Lepas 560 Calon Wisudawan dalam Yudisium Tahun 2023

Yudisium 2023-1

Yudisium Jurusan Teknik di Gedung C Kampus 2 PNM.

 

PNM – Politeknik Negeri Madiun (PNM) menggelar perayaan yudisium tahun 2023 dengan jumlah lulusan sebanyak 560 mahasiswa. Jumlah lulusan tersebut berasal dari tiga jurusan yang ada di PNM, yakni Jurusan Administrasi Bisnis, Jurusan Akuntansi, dan Jurusan Teknik.

Yudisium merupakan pengumuman kelulusan mahasiswa oleh jurusan yang nantinya akan dikukuhkan oleh Direktur PNM melalui prosesi wisuda. Perayaan yudisium tiga jurusan di PNM sendiri dilakukan secara terpisah, dimulai dari Jurusan Teknik pada 03 Agustus 2023 dan ditutup oleh Jurusan Akuntansi pada 23 Agustus 2023.

Yudisium Jurusan Teknik menjadi pembuka yudisium PNM tahun 2023. Berlangsung pada Kamis, 03 Agustus 2023, acara tersebut bertempat di Gedung C Kampus 2 PNM. Tahun ini Jurusan Teknik menggelar yudisium untuk 290 lulusan yang berasal dari lima program studi (Prodi). Di antaranya Prodi Teknik Komputer Kontrol (64 lulusan), Prodi Teknologi Informasi (66 lulusan), Prodi Teknik Listrik (57 lulusan), Prodi Perkeretaapian (87 lulusan), dan Prodi Teknik Pembentukan Logam (16 lulusan).

Yudisium 2023-2

Kajur Teknik bersama peraih IPK tertinggi di Jurusan Teknik berfoto bersama saat acara.

Tahun ini juga menjadi salah satu momen istimewa bagi Jurusan Teknik. Sebab pada tahun 2023 ini untuk kali pertama Prodi Teknik Pembentukan Logam dengan jenjang Diploma Dua (D2) telah meluluskan mahasiswa.

Selain itu, tahun ini Prodi Diploma Tiga (D3) Mesin Otomotif migrasi menjadi Prodi Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Otomotif. Mahasiswa D3 Mesin Otomotif pun tengah melanjutkan studi ke jenjang Sarjana Terapan. Sehingga tahun ini Prodi Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Otomotif belum meluluskan mahasiswa.

Kegiatan yudisium selanjutnya disusul dengan Jurusan Administrasi Bisnis yang berlangsung pada Rabu, 16 Agustus 2023 di Hotel Merdeka Madiun. Bertema “Layover Space To A Beautiful Future”, Jurusan Administrasi Bisnis menggelar yudisium bagi 169 lulusan tahun 2023. Jumlah lulusan tersebut berasal dari dua prodi, yakni Prodi Administrasi Bisnis (105 lulusan) dan Prodi Bahasa Inggris (64 lulusan).

Yudisium 2023-4

Wakil Direktur 1 PNM bersama Kajur dan KPS Administrasi bisnis berfoto dengan mahasiswa peraih IPK tertinggi di Jurusan Administrasi Bisnis.

Terakhir ditutup dengan yudisium Jurusan Akuntansi yang digelar pada Rabu, 23 Agustus 2023 di Hotel Merdeka Madiun. Bertajuk “Let The Future Starts Your New Adventure“, tahun ini Jurusan Akuntansi menggelar yudisium bagi 101 lulusan yang berasal dari satu prodi yakni Prodi Akuntansi (101).

Pada tahun 2023 ini Prodi Diploma Tiga (D3) Komputerisasi Akuntansi tidak meluluskan mahasiswa. Sama seperti Prodi Diploma Tiga (D3) Mesin Otomotif, Prodi Diploma Tiga (D3) Komputerisasi Akuntansi juga migrasi menjadi Prodi Sarjana Terapan Akuntansi Perpajakan sehingga tahun ini belum dapat meluluskan mahasiswa.

Yudisium 2023-6

Wakil Direktur II, III, dan Kajur Akuntansi berfoto bersama mahasiswa saat yudisium.

Berikut ini merupakan daftar mahasiswa peraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi dari setiap program studi di PNM pada yudisium tahun 2023:

-       Administrasi Bisnis: Vina Agustin Rahmawati (IPK 3,93)

-       Bahasa Inggris: Michelle Jocelyn Wang (IPK 3,96)

-       Akuntansi: Dewi Mayangsari (IPK 3,77)

-       Teknik Listrik: Ade Reza Febri Saputra (IPK 3,74)

-       Perkeretaapian: Ni Jade Salsabiila (IPK 3,74)

-       Teknologi Informasi: Fabio Shelby Aul Nurhilmi (IPK 3.67)

-       Teknik Komputer Kontrol: Abdullah Salim (IPK 3.82)

-       Teknik Pembentukan Logam: Fajar Yusuf Hamdani (IPK 3,71)

Sebagai tambahan informasi, tahun ini PNM telah resmi memiliki tiga prodi baru yakni Sarjana Terapan Pemasaran Digital, Sarjana Terapan Akuntansi Sektor Publik, dan Sarjana Terapan Teknik Rekayasa Perangkat Lunak. Untuk itu pada tahun 2023 ini PNM mempunyai total 13 program studi yang berasal dari 3 jurusan sebagai berikut:

Jurusan Administrasi Bisnis

-       Prodi Diploma Tiga Administrasi Bisnis

-       Prodi Diploma Tiga Bahasa Inggris

-       Prodi Sarjana Terapan Pemasaran Digital

Jurusan Akuntansi

-       Prodi Diploma Tiga Akuntansi

-       Prodi Sarjana Terapan Akuntansi Perpajakan

-       Prodi Sarjana Terapan Akuntansi Sektor Publik

Jurusan Teknik

-       Prodi Diploma Dua Teknik Pembentukan Logam

-       Prodi Diploma Tiga Teknologi Informasi

-       Prodi Diploma Tiga Teknik Komputer Kontrol

-       Prodi Diploma Tiga Teknik Listrik

-       Prodi Sarjana Terapan Perkeretaapian

-       Prodi Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Otomotif

-       Prodi Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak

*(Tim Humas/PIP PNM)

Yudisium 2023-3

Suasana Yudisium Jurusan Administrasi Bisnis.

 

Yudisium 2023-5

 Suasana yudisium Jurusan Akuntansi.