Kunjungi PNM Komunitas Railfans PECEL 63 Cicipi Naik Kereta Hybrid

Railfans-1

Foto: Tim PNM dan Komunitas PECEL+63 berfoto bersama di depan kereta hybrid PNM

 

Komunitas pencinta kereta api di lingkup Madiun, Railfans PECEL+63 berkesempatan mengunjungi Politeknik Negeri Madiun (PNM) dan mencicipi naik kereta hybrid milik PNM pada Senin (08/05). Kunjungan dibuka dengan selayang pandang terkait PNM dan seremonial pemberian cendera mata oleh Railfans PECEL+63 kepada PNM yang diwakili Wakil Direktur 3 PNM Fredy Susanto, S.Pd, M.Pd.

Kegiatan dilanjutkan di Gedung Laboratorium Perkeretaapian, Kampus 2 PNM guna menjajal kereta hybrid milik PNM. Sebanyak 35 orang railfans atau pencinta kereta api pun mencoba naik kereta hybrid PNM untuk pertama kali.

Kunjungan industri dan edukasi oleh Railfans PECEL+63 itu bertajuk “One Day Tour IPP (INKA, PPI, dan PNM). Kegiatan tersebut sekaligus sebagai selebrasi hari jadi ke-9 komunitas Railfans PECEL+63.

“Kami mencari tahu apa yang khas dari Madiun, salah satunya kereta api. Karena komunitasnya juga pencinta kereta api maka dibuat kegiatan sehari full terkait perkeretaapian,” ujar Fadhila selaku Ketua Umum Railfans PECEL+63.

Railfans-2

Foto: Anggota Railfans PECEL+63 berfoto di dalam kereta hybrid PNM

Khusus PNM, Fadhila mengatakan bahwa kegiatan Gebyar Vokasi yang diselenggarakan oleh PNM pada bulan Februari lalu memberikan eksposur besar terhadap para pencinta kereta api. Ketua Railfans PECEL+63 tersebut manambahkan bahwa kereta hybrid milik PNM menjadi yang ditunggu-tunggu oleh railfans.

“Acara Vokasi (baca:Gebyar Vokasi) memiliki eksposure besar terhadap pencinta kereta api," kata Fadhila.  

Lebih lanjut Fadhila yang juga merupakan alumni Prodi Teknologi Informasi PNM mengatakan bahwa momen menaiki kereta hybrid PNM ditunggu-tunggu oleh para pencinta kereta api.

“Experience-nya karena sudah ekspektasi untuk naik kereta hybrid, sesuai ekspektasi, dan kebetulan mendapat fasilitas. Karena ini yang ditunggu-tunggu, PNM punya kereta hybrid. Ini yang ditunggu-tunggu pencinta kereta.” Ujar Fadhila. 

Sebagai tambahan informasi, pencinta kereta api yang mengikuti kegiatan One Day Tour IPP kali ini berasal berbagai daerah di Pulau Jawa. Di antaranya dari DAOP 1, DAOP 7, Kertosono, Jombang, Kediri, Blitar, Tulungagung, Ngawi, lainnya. Sedang anggota Komunitas Railfans PECEL+63 memiliki rentang usia yang bervariasi dengan syarat minimal berusia 17 tahun sampai tak terbatas.

“Siapa tahu tertarik kuliah di sini karena ada yang masih SMA (baca: anggota railfans) juga,” tutup Fadhila. *(Tim Humas/PIP PNM)